Bahan:
- 300 gr daging ayam, iris tipis lebar
- 300 gr nasi
- 1000 ml air
- 3 sdm kecap ikan
- 5 siung bawang putih sangrai, kupas, cincang
- 100 gr daun bayam, siangi
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt lada
- Daun ketumbar untuk taburan
- Sambal, aduk rata:
- 5 bh cabai rawit, iris tipis
- 1 bh cabai merah, iris tipis
- 3 sdm kecap ikan
- 2 sdm air jeruk nipis
Cara membuat:
- Rebus air bersama daging ayam, garam, lada dan kecap ikan, aduk, masak hingga ayam matang.
- Masukkan nasi dan bawang putih cincang, aduk, masak hingga mendidih, tambahkan daun bayam, masak sebentar, angkat.
- Sajikan hangat dengan sambal dan taburan daun ketumbar.
Untuk 4 orang
No comments:
Post a Comment